Ambil Bagian Dalam Seminar OJK, MSIG Indonesia Berkomitmen Mendukung Rencana Pemerintah Dalam Pengembangan Kendaraan Listrik di Indonesia

Webinar OJK
11-2022

Jakarta, 17 November 2022 – MSIG Indonesia ambil bagian dalam seminar yang digelar oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) secara daring bertajuk “Peluang dan Tantangan Industri Jasa Keuangan dalam Mendukung Pembiayaan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB)”. Acara ini diselenggarakan sebagai bentuk dukungan dari sektor jasa keuangan atas rencana pemerintah dalam memperbanyak penggunaan mobil listrik. Selain dari asuransi, OJK turut menghadirkan narasumber yang berasal dari latar belakang regulator, asosiasi hingga praktisi yang bergerak di sektor perbankan, dan pembiayaanuntuk dapat memberikan pemaparan yang bersifat komprehensif kepada masyarakat atas proses pembangunan proyek kendaraan listrik di Indonesia.

Bernard Wanandi selaku Wakil Presiden Direktur MSIG Indonesia, hadir dan memberikan pemaparan terkait peluang dan tantangan Asuransi MSIG Indonesia dalam memberikan asuransi KBLBB. Ia mengelaborasi bahwa saat ini MSIG Indonesia telah berkomitmen untuk mendukung rencana pemerintah dalam pengembangan kendaraan listrik di Indonesia. Komitmen ini terlihat dari portofolio bisnis perusahaan yang sudah mengasuransikan KBLBB untuk mobil penumpang dan roda dua, termasuk baterai kendaraan listrik dan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

Webinar OJK 2

MSIG Indonesia juga secara aktif telah bekerja sama dengan Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) untuk mengembangkan asuransi untuk kendaraan listrik. Saat ini, baik pelaku industri asuransi umum maupun payung asosiasi masih belum membedakan asuransi kendaraan listrik dengan kendaraan konvensional (tenaga mesin). Polis, tarif, dan statistik asuransi kendaraan listrik masih mengikuti standar yang berlaku untuk kelas asuransi kendaraan bermotor konvensional. Tingkat penetrasi kendaraan listrik yang masih rendah menyebabkan industri ini masih belum dapat mencapai skala ekonomi (economies of scale). Hal ini juga menyebabkan masih terbatasnya pengalaman industri asuransi secara praktis atas asuransi kendaraan listrik ini.

Sebagai bagian dari grup perusahaan MS&AD, MSIG Indonesia juga memiliki kesempatan lebih besar untuk dapat menggali lebih dalam terkait perkembangan kendaraan listrik melalui inisiatif yang sedang dikembangkan oleh MS&AD. Sejak tanggal 1 November 2022, MS&AD Jepang telah melakukan perluasan cakupan (coverage) untuk mengkompensasi biaya tambahan klien korporat untuk mengkonversi dari mobil bensin ke KBLBB setelah kecelakaan berat. Kompensasi untuk selisih harga kendaraan baru antara bensin dan KBLBB ini mencapai JPY 1 juta (sekitar Rp 110 juta). Perluasan ini rencananya akan dirilis pada awal tahun 2023. Pada saat yang sama, MS&AD InterRisk juga memperkenalkan layanan baru untuk klien korporat dengan membantu perencanaan untuk mencapai target inisiatif karbon netral yang dipantau dengan pengurangan CO2 yang terukur.

Di akhir seminar, seluruh narasumber yang berasal dari berbagai sektor jasa keuangan optimis akan perkembangan kendaraan listrik di Indonesia. Komitmen pemerintah dalam percepatan pembangunan infrastruktur untuk kendaraan listrik, serta dukungan yang solid dari regulator, asosiasi dan praktisi bisnis merupakan kunci utama keberhasilan dari gagasan penggunaan kendaraan listrik. 

Kembali